Giat Jumat Curhat Polres Tangsel Di RW 012 Kelurahan Rempoa

Asrinews.com, Tangerang Selatan – Kegiatan pelayanan masyarakat dalam rangka Jumat Curhat dilaksanakan oleh Polres Tangsel dengan pelaksana tugas, AKP Bachtiar Noprianto (Kasat Narkoba Polres Tangsel) yang diwakili IPDA Wasis. Acara berlangsung di Jl. Mabad Bawah 3 RT 08 RW 012 Kelurahan Rempoa Kecamatan Ciputat Timur, pada Jumat pagi (05/07/2024).

Dalam giat tersebut, disampaikan pesan :

  • selalu mengontrol, mengawasi dan tetap menjaga anak-anak yang masih bersekolah agar tidak terlibat tawuran (menjadi korban atau pelaku).
  • tingkatkan siskamling untuk menjaga lingkungan agar selalu tertib dan kondusif.
  • jangan bermain judi online maupun offline.
  • kepada remaja dilarang atau menjauhi segala bentuk narkoba.
  • agar mendata rumah kontrakan atau tempat kost untuk menghindari hal hal yang tidak diinginkan (prostitusi atau narkoba)
  • setiap permasalahan dilingkungan sebaiknya diselesaikan secara musyawarah atau kekeluargaan.
  • adanya kasus pencurian kendaraan bermotor, dihimbau kepada warga untuk antisipasi pencurian dengan cara : agar memarkirkan kendaraan dengan aman dan menggunakan kunci pengaman lainnya.
Baca juga:  Membantu Pemenuhan Kebutuhan, Polres Tangsel Gelar Sembako Murah Ramadhan

Adapun keluhan/ hasil diskusi, di lingkungan RT 05 RW 012, ada kontrakan (tempat kost) yang tidak mendata penghuni nya.

RTL / Rencana Aksi :

  1. Pihak kelurahan kedepan akan membuat surat untuk Ketua RW dan RT untuk mendata warganya yang menghuni kontrakan (kost).
  2. Pihak kelurahan bersama Bimas dan Babinsa akan memantau para penghuni kontrakan.

Turut hadir dalam acara tersebut, AKP Sugianto (Kanit Bimas Polsek Ciputat Timur), AKP Mujiono (Kanit IK Polsek Ciputat Timur), IPDA Kustam (Panit 1 Bimas), IPDA Linny (Panit 2 Bimas), AIPTU Iwan. S (Bhabinkamtibmas Kelurahan Rempoa),

Baca juga:  Pabrik Narkoba Tembakau Sintetis Terungkap di Tangsel

Juga Bpk. Hendra Pratama (Lurah Rempoa), Ibu Siti Hamdi (Ketua RW 012), SERTU Rahmat (Babinsa), Ustadz Sahidi (Ketua DKM Musholla Ar Rahman), Para Ketua dan Pengurus RT se RW 012, Warga masyarakat di Rw 012 dan Pokdar Kamtibmas Kel. Rempoa.
(AW)