ASRINEWS.COM, TANGERANG SELATAN
Polres Tangsel menyampaikan, bahwa pihaknya sedang menindaklanjuti kasus bullying atau perundungan di Binus School BSD, Serpong. Terkait adanya dugaan keterlibatan anak artis berinisial VR, juga masih kami dalami.
“Iya sedang kita tindak lanjuti. Terkait anak artis, masih didalami, mohon waktunya,” ucap Kasat Reskrim AKP Alvino Cahyadi, saat dikonfirmasi awak media, pada Senin (19/02/2024).
Alvino juga menyebutkan, pihak kepolisian sudah memeriksa korban, yang saat ini masih dirawat di sebuah rumah sakit.
“Betul ada luka, untuk detailnya, menunggu hasil visum dari dokter. Penyidik telah mendatangi rumah sakit untuk minta keterangan korban serta olah TKP,” sebutnya.
Sebelumnya, telah disampaikan oleh Kasi Humas Polres Tangsel, AKP Wendi, kasus tersebut telah dilaporkan oleh pihak korban dan kini ditangani oleh unit PPA Polres Tangsel.
“LP sudah masuk ke Unit PPA (Pelayanan Perempuan dan Anak) Polres Tangsel, sekarang masih dilakukan penyelidikan,” ujarnya.
Dugaan perundungan tersebut viral di media sosial setelah diunggah oleh akun X @bospurwa. Postingan tersebut memperlihatkan aksi buyying terjadi di sebuah warung belakang Binus School BSD.
Korban adalah seorang siswa Binus School BSD, Serpong. Diduga, ia menjadi korban, atas tekanan seorang senior yang mengiming-imingi untuk masuk geng.
(AW)