ASRINEWS.COM, TANGERANG SELATAN
Bhabinkamtibmas Kelurahan Cipayung, Polsek Ciputat Timur, Bripka Uman Siswanto, melaksanakan giat Police Go to School ke SMK AL.HIDAYAH, Jl. Cimandiri Raya RT 04/05 Kel.Cipayung Kec.Ciputat, Tangsel, pada Selasa (19/03/2024)
Bripka Uman Siswanto yang didampingi Bp. Adif S.Pdi ( Bidang Kesiswaan SMK AL.HIDAYAH) menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas.
“Security agar meningkatkan pengawasan terhadap orang yang keluar masuk sekolah antisipasi segala bentuk pencurian dilingkungan sekolah.” ujarnya.
Juga dia menyampaikan, agar para guru memberikan himbauan kepada wali murid dan para siswa-siswi agar segera pulang ke rumah dan tidak nongkrong.
“Untuk mencegah aksi tawuran, jangan keluar di malam hari, ikut-ikutan SOTR, aksi demo, diluar kegiatan sekolah dan tetap selalu berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas,” ajaknya.
(AW)